Tiga Tahun PuSTARhut : Tingkatkan Capaian Standar Pengelolaan Hutan dan Lingkungan

SHARE

Memasuki tiga tahun berdirinya sejak tahun 2021, Pusat Standardisasi Instrumen Pengelolaan Hutan Berkelanjutan (PuSTARhut), terus meningkatkan capaian dalam menyiapkan standar mendukung pengelolaan hutan dan lingkungan yang lestari. Hal ini disampaikan oleh Wening Sri Wulandari, Kepala PuSTARhut saat merayakan puncak acara ulang tahun ketiga PuSTARhut di Laboratorium Sutra Alam Indonesia (LSAI), Bogor (26/07/2024).

“Kita harus terus berusaha mempertahankan dan meningkatkan apa yang telah kita capai, serta meraih target berikutnya. Dalam konteks ini adalah dalam menyiapkan standar yang tepat sesaui kebutuhan mendukung  hutan dan lingkungan tetap lestari sesuai tema ulang tahun kita yaitu "Standar Pengelolaan Hutan dan Lingkungan untuk Keberlanjutan Bumi Kita,” ujar Wening.

Menurutnya, saat ini PuSTARhut berada pada fase yang lebih stabil, setelah mengalami masa adaptasi dan transisi. “Tahun pertama adalah masa adaptasi namun harus mulai menjalankan tugas dan fungsi, seperti kiasan ‘berlayar sambil membangun kapal” lanjutnya.

Berbagai pencapaian telah diraih secara signifikan oleh PuSTARhut di usianya yang ketiga tahun. Rancangan standar dihasilkan sesuai dengan target tata waktu dan berproses untuk penetapan. Selain standar, PuSTARhut juga menunjukkan kinerja membanggakan dalam dukungan manajemen. Dalam bidang pengarsipan, PuSTARhut meraih nilai 90,72 yang termasuk kategori AA. PuSTARhut juga sukses menggelar acara internasional tingkat ASEAN, sebagai tuan rumah acara AWG-FPD ke-27 pada 15-16 Juli lalu di Bogor

Terakhir, Wening berpesan agar seluruh pegawai PuSTARhut berupaya mempertahankan dan meningkatkan capaian yang telah diraih, melalui kerja sama yang solid dari seluruh jajaran PuSTARhut.

Dihadiri oleh seluruh komponen pegawai PuSTARhut, acara ini diawali dengan kerja bakti di sekitar areal LSAI, sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan fasilitas laboratorium yang penting bagi pengelolaan hutan dan lingkungan khususnya pada pengembangan serikultur (budi daya ulat sutera). Selain itu, juga berkesempatan menjelajahi Pusinfo Rusa dengan jalan sehat sebagai perwujudan semangat kekeluargaan keluarga besar PuSTARhut. Rangkaian kegiatan dilengkapi dengan dengan potong tumpeng, ramah tamah dan makan bersama.

Tentunya kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang merayakan ulang tahun PuSTARhut, namun juga menetapkan dan menguatkan komitmen yang lebih besar ke depan. Dengan semangat kolaborasi dan dedikasi yang kuat, PuSTARhut terus melangkah maju, menjaga keberlanjutan bumi kita. ***

 

Penanggung jawab berita : Dr. Wening Sri Wulandari - Kepala PuSTARhut

Kontributor berita : Darwati, S.Hut